Beranda Hukum & Kriminal Diduga Lalai Sebabkan Kecelakaan di Tol Terpeka, Sopir PT Hakaaston Diamankan Polisi

Diduga Lalai Sebabkan Kecelakaan di Tol Terpeka, Sopir PT Hakaaston Diamankan Polisi

45
0
BERBAGI

OKI, BERITAANDALAS.COM – Putra Medikantara yang merupakan sopir sekaligus petugas tol PT Hakaaston kini diamankan oleh pihak Polres OKI.

Sang sopir operasional tol diduga lalai hingga menyebabkan tabrakan antara mobil Toyota Kijang plat BE 1361 AAL dengan mobil operasional tol Toyota Hilux tanpa plat, di ruas Terbanggi Besar – Pematang Panggang – Kayuagung (Terpeka) kilometer 306+100 jalur A pada Kamis (11/4/2024) malam.

Akibat laka lantas itu menyebabkan mobil Kijang mengalami ringsek berat dan 7 penumpang mobil luka serius hingga dirawat di RSMH Palembang.

“Alhamdulillah, pelaku atau sopir operasional tol sudah diamankan pada Sabtu (13/4/2024) lalu. Kami sangat mengapresiasi tindakan cepat Satlantas Polres OKI mengamankan pelaku,” ucap Darfian Jaya Suprana, mewakili keluarga korban, Senin (15/4/2024).

Saat ini, pihak keluarga masih fokus pemulihan terhadap korban Dwi Marisa Putri pasca menjalani operasi.

“Setelah menjalani operasi di kepala, Alhamdulillah kondisi korban Dwi sudah mulai membaik. Usai operasi di kepala, rencananya akan ada proses operasi lagi di bagian wajah. Semoga saja bisa cepat pulih dan sehat kembali,” harapnya.

Dia mengaku belum dapat memberikan tanggapan terkait tuntutan terhadap pelaku, mengingat saat ini tengah fokus pemulihan dan kesehatan korban.

“Sekarang terpenting korban bisa sehat dan pulih dahulu. Untuk pelaku, kami serahkan perkaranya ke pihak berwajib,” paparnya.

Sementara itu, Kapolres OKI AKBP Hendrawan Susanto SH SIK melalui Kasat Lantas Polres OKI AKP Joko Edy Santoso, membenarkan adanya penahanan tersebut.

“Ya betul, sudah kita amankan,” singkat Kasat.

Terpisah, Plant Manager PT Hakaaston, Tunggal Bagas menambahkan, pihaknya siap bertanggung jawab sepenuhnya atas penanganan dan perawatan terhadap korban.

“Korban saat ini kami bantu penanganannya di Rumah Sakit Umum Palembang. Saat ini petugas tol atas nama Putra Medikantara yang terlibat kecelakaan lalu lintas di km 306+100 tengah dalam proses penyelidikan lebih lanjut oleh pihak kepolisian. Untuk saat ini keterangan ini yang bisa kami sampaikan,” jelasnya. (Ludfi)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here