Beranda Ogan Kemering Ilir Muchendi Sambangi Desa Sukamulya Lempuing, Ini Permintaan Para Warga

Muchendi Sambangi Desa Sukamulya Lempuing, Ini Permintaan Para Warga

34
0
BERBAGI

OKI, BERITAANDALAS.COM – Sambangi Desa Sukamulya, Kecamatan Lempuing, Kabupaten OKI, warga meminta bantuan replanting, pupuk hingga rehab pos kesehatan desa (poskesdes) apabila pasangan calon nomor urut 02, Muchendi-Supriyanto (MURI), terpilih sebagai bupati dan wakil bupati.

Hal itu terlihat saat paslon MURI melanjutkan kampanye dialogis di zona B, tepatnya di Desa Sukamulya, bersama tokoh masyarakat dan warga setempat, Sabtu (19/10/2024).

Salah satu warga Desa Sukamulya, Imam Tohari, mengharapkan apabila Muchendi-Supriyanto terpilih sebagai pemimpin untuk bisa memberikan bantuan di bidang pertanian.

“Ini ada kecemburuan pak, kami ingin ada replanting, sebab belum bisa menikmati hal itu. Apabila bapak berhasil menjadi bupati dan wakil bupati, mohon dipertimbangkan permohonan kami ini, untuk kesejahteraan para petani di Desa Sukamulya,” kata Imam Tohari.

Dia juga meminta Poskesdes Desa Sukamulya agar dapat perhatian khusus untuk direnovasi, agar layak digunakan oleh warga setempat saat berobat.

“Jika masalah infrastruktur, kami meyakini karena beliau sudah terbukti. Sementara untuk kesehatan, perlu saya sampaikan juga, bangunan poskesdes di Blok F (Desa Sukamulya) sampai sekarang belum pernah direnovasi. Sebab, pernah ada orang yang ingin melahirkan dengan keadaan tempat yang tidak layak seperti itu. Makanya, saya mohon Bapak Muchendi tolong jika nanti terpilih, tempat kesehatan untuk diprioritaskan,” sebutnya.

Menanggapi keluhan warga tersebut, Cabup Muchendi menjelaskan, jika dirinya terpilih akan memprioritaskan bantuan untuk para petani sampai masalah kesehatan yang sangat diperlukan masyarakat saat ini.

“Insya Allah pak, ini memang sudah masuk dalam 15 program kita yang meliputi pertanian hingga kesehatan, mudah-mudahan kalau terpilih menjadi bupati ini duluan yang akan kita realisasikan,” pungkasnya. (Ludfi)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here